Vincenzo Montella sukses mempersembahkan tofi pertamanya bagi AC Milan, Super Coppa Italia, setelah membekuk Juventus lewat drama adu penalti, Jumat (23/12) malam WIB, di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar.
Laga sejatinya berjalan sengit dan ketat, Juventus tancap gas sejak menit awal melalui striker asal Kroasial, Mario Mandzukic. Beruntung, Gianluigi Donnarumma masih sigap di bawah mistar Rossoneri.
Milan tak mau terus tertekan, sehingga juga bermain menyerang. Sayangnya, Juventus berhasil lebih dulu mencuri gol lewar sundulan Giorgio Chiellini pada menit 18’, usai menerima tendangan penjuru Miralem Pjanic.
Menit 33’, Alex Sandro terpaksa ditarik keluar pelatih Massimiliano Allegri karena cedera, Patrice Evra pun masuk. Pergantian tersebut cukup membawa dampak pada agresivitas serangan Si Nyonya Tua.
Kebuntuan Milan terjawan pada menit ke-38, Suso yang mengirim bola ke kotak penalti disosor Giacomo Bonaventura dengan sundulan. Bola pun menghujam deras ke arah gawang tanpa bisa diantisipasi oleh Gianluigi Buffon dan membuat skor menjadi 1-1.
Pertandingan cukup seimbang dan kedua tim mampu bertahan dengan baik hingga akhirnya 90 menit waktu normal berakhir sama kuat. Pun dengan babak tambahan, sehingga hasil akhir harus ditentukan melalui drama adu penalti.
Dua kiper beda generasi Italia jadi penentu pada babak adu penalti. Claudio Marchisio membuka penalti Juventus dengan gol, sementara Gianluca Lapadula gagal menaklukkan Buffon.
Mandzukic yang sedang apes nampaknya, eksekusi penaltinya membentur mistar, sementara Bonaventura memaksimalkan tugasnya dengan gol sekaligus membuat semangat Milan kembali membuncah.
Eksekutor Milan selanjutnya, Juraj Kucka dan Suso tak menemui kendala. Pun dengan Gonzalo Higuain serta Sami Khedira dari Juventus. Hingga akhirnya, Paulo Dybala yang justru gagal menceploskan bola.
Donnarumma membuktikan kapasitasnya sebagai kiper muda menjanjikan Italia. Ia mampu mementahkan tendangan Dybala dan kemudian, eksekusi penalty Mario Pasalic memastikan gelar pertama Milan. Skor akhir penalti pun 4-2, setelah waktu normal dan babak tambahan usai dengan skor 1-1.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.