Simon McMenemy hari ini secara resmi diperkenalkan sebagai pelatih anyar Timnas Indonesia. Dalam keterangan di depan awak media, pria asal Skotlandia berjanji akan membawa Skuat Garuda kembali berjaya di panggung internasional.
Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) sebetulnya memberikan target kepada Simon agar membawa Indonesia ke peringkat 120 FIFA sebelum akhir tahun 2020. Selain itu, eks pelatih Bhayangkara FC juga diharapkan mampu membawa Indonesia juara Piala AFF 2020.
Senada dengan target yang dibebankan, Simon berpendapat bahwa Indonesia seharunnya berada di posisi yang lebih baik dari saat ini. Untuk itu, Simon mengaku optimistis mampu membawa nama Merah Putih kembali berkibar di pentas sepak bola internasional.
“Dalam pandangan saya, Indonesia seharusnya di atas sana, berkompetisi di level tinggi dan sekarang bemain di Piala Asia. Saya percaya saya bisa, karena memiliki modal yang ada,” kata Simon di Jakarta.
Sekadar informasi, Simon dikontrak selama dua tahun oleh PSSI beberapa waktu lalu. Namun, hari ini dia secara simbolis menandatangani kontrak tersebut sekaligus diperkenalkan sebagai pelatih baru Timnas Indonesia. “Suatu kehormatan besar untuk saya mewakili Indonesia sebagai pelatih timnas.” kata Simon.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.