Pep Guardiola akhirnya mampu meruntuhkan dominasi Barcelona pada lanjutan fase grup Liga Champions pekan keempat di Etihad Stadium. Pep bersama Manchester City berhasil membenamkan klub asal Catalan tersebut dengan skor akhir 3-1, Rabu (2/11) dinihari WIB.
Pada pertemuan sebelumnya, Pep harus menerima kekalahan besar dari mantan klubnya itu di Camp Nou. Di mana Citizen harus menyerah empat gol tanpa balas dan laga diwarnai kartu merah untuk kiper Claudio Bravo.
Tapi hasrat Pep untuk revans kepada sang mantan akhirnya terbayarkan lewat parade gol City yang dicetak oleh sepasang gol Ilkay Gundogan dan Kevin de Bruyne. Padahal, Barca sempat membuka keunggulan lebih dulu pada menit ke-21 lewat aksi Lionel Messi.
“Pada babak pertama kami sadar bahwa seharusnya kami bisa menutup babak tersebut dengan gol tambahan. Tapi, kami juga sadar bahwa lawan juga bisa main,” ungkap striker Barcelona Luis Suarez.
“Bagaimana pun kami harus mengkritik diri sendiri tentang bagaimana kami bermain di paruh kedua. Pada babak kedua, City mengubah sistem bermain mereka dan cara mereka melakukan tekanan sungguh mengejutkan kami,” sambungnya.
Sementara itu, Pep tetap berusaha merendah usai timnya sukses membekuk Barca – yang disebut Pep sebagai salah satu tim terbaik di dunia saat ini. Ia pun tak mengelak bahwa pemainnya memanfaatkan momentum ketika lawan melakukan kesalahan.
“Performa kami saat 11 lawan 11 di Barcelona lebih baik ketimbang 38 menit pertama kami di sini, malam ini. Pada 38 menit pertama itu kita semua bisa melihat tim terbaik di dunia (Barcelona) dan kami dalam masalah besar,” urainya.
“Pada babak kedua kami melakukan pressing yang tinggi dan berjalan bagus, kami memenangkan perebutan bola. Kami juga menerapkan blok yang rendah untuk meredam lawan serta mampu melakukan serangan balik,” tandasnya.
Hasil laga ini membuat City memperoleh tujuh poin dari empat penampilan. The Blue Moon membuntuti Barca di posisi puncak dengan raihan sembilan poin. Kedua tim tersebut nyaris dipastikan ke 16 besar Liga Champions, sebagaimana Celtic dan Borussia M’Gladbach masih minim poin (4 dan 2) di dua terbawah klasemen Grup C.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.