DewaSport.asia – Spekulasi masa depan Manuel Neuer akhirnya mereda. Kiper Timnas Jerman itu bertahan di Bayern Munchen hingga musim panas 2023.
Sebelumnya negosiasi kontrak berjalan dengan alot. Neuer hanya ingin kontrak baru berdurasi lima tahun. Tapi manajemen klub keberatan untuk memenuhinya.
Setelah berunding cukup lama, Neuer akhirnya sepakat dengan kontrak berdurasi tiga tahun. Dia senang bisa bertahan dengan klub berjuluk The Bavarians.
“Karena semua sudah dibereskan, saya bisa menghadapi masa depan bersama klub ini dengan penuh optimistis. Saya merasa nyaman di Bavaria dan sudah seperti rumah. Apalagi Bayern merupakan salah satu klub terbaik di Eropa,” kata Neuer di laman resmi klub.
“Selama musim berhenti akibat pandemi virus corona, saya tak mau membuat keputusan. Karena ketika itu tidak ada yang tahu bagaimana dan kapan Bundesliga bakal dilanjutkan,” ujarnya.
Meski demikian, Neuer belum tentu dapat jaminan tampil sebagai kiper utama. Sebab musim depan, Bayern mendatangkan kiper muda Jerman, Alexander Nubel dari Schalke 04.
Pemain berusia 23 tahun itu disebut-sebut sebagai kiper masa depan Timnas Jerman. Penampilannya yang menjanjikan membuat Nubel direkrut Bayern dengan status bebas transfer.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.