DewaSport.asia – Pekan kedua Shopee Liga 1 2020 bakal menggelar laga bergengsi antara Persik Kediri kontra Bhayangkara FC di Stadion Brawijaya Kota Kediri, Jumat (6/3/2020).
Partai ini merupakan ulangan babak penyisihan Piala Gubernur Jatim lalu di Bangkalan, Madura. Ketika itu, secara mengejutkan Persik menggilas The Guardians dengan skor telak 3-0. Tentu tim tuan rumah punya memori manis menuju laga ini.
Namun kondisi pada duel nanti sudah jauh berbeda. Kini skuad Persik semakin komplet. Tim asuhan Joko Susilo ini punya empat pemain asing, termasuk striker anyar asal Kroasia, Nikola Asceric. Di turnamen pramusim lalu, Macan Putih hanya memiliki Ante Bakmaz dan Gaspar Vega.
“Semua sudah berubah. Materi Persik sudah lengkap dan persiapan lebih bagus dibanding Piala Gubernur Jatim lalu. Saya kira Bhayangkara FC juga melakukan perubahan untuk pertandingan nanti,” tutur Joko Susilo.
Perubahan calon lawan inilah yang diantisipasi mantan asisten Timnas Indonesia ini.
“Saya sudah siapkan antisipasi tersebut. Intinya, kami tidak main seperti di Piala Gubernur Jatim kemarin. Soal perubahan itu, saya tak bisa beberkan di sini (depan media). Jika tak berubah akan menguntungkan lawan,” ujarnya.
Namun sosok yang akrab disapa Getuk ini masih menutup rapat komposisi pemain yang akan diturunkan tim pada laga pekan kedua Shopee Liga 1 2020 ini.
“Itu (susunan pemain) masih saya utak atik. Saya akan istiqarah untuk mohon petunjuk Allah SWT soal itu. Yang jelas, pemain terbaik dan paling siap yang saya turunkan. Insyaallah, kami akan mengamankan tiga poin di laga kandang perdana musim ini,” ucapnya.
Paul Munster, juru taktik Bhayangkara FC, juga tak mau mengulang kesalahan sama di Piala Gubernur Jatim lalu. Kali ini dia lebih optimis dibandingkan saat melawat ke markas Persiraja pada pekan pertama Shopee Liga 1 2020.
“Skuat kami sangat siap. Andik Vermansyah sudah gabung. Adam Alis juga sudah latihan usai pergi umroh. Kami lebih optimis menghadapi Persik daripada melawan Persiraja kemarin,” katanya.
Kesiapan Bhayangkara FC telah dimulai sejak kedatangan mereka di Kota Kediri. Mereka langsung melakukan recovery, salah satunya dengan berenang di hotel tempat tim menginap.
“Perjalanan dan pertandingan di Aceh kemarin membuat pemain cukup lelah. Makanya, kami harus recovery agar kondisi fisik anak-anak pulih kembali saat melawan Persik,” Paul menuturkan.
Soal kekuatan Persik yang banyak perubahan, Paul Munster menganggap hal wajar. “Di turnamen lalu, mereka main bagus. Dengan materi sekarang sudah lengkap, saya kira Persik lebih bagus lagi. Tapi kami bertekad tak ingin mengulang kesalahan di turnamen lalu,” ungkapnya.
Prediksi Susunan Pemain
Persik: Junaidi Bachtiar, Andri Ibo, Ante Bakmaz, Jefferson de Alvez Formigao, Dany Saputra, Ibraham Sanjaya, Vava Mario Yagalo, Sackie Teah Doe, Gaspar Vega, Nikola Asceric, Septian Satria Bagaskara.
Bhayangkara FC: Awan Seto Rahardjo, Putu Gede Juni Antara, Ahmad Jufriyanto, Lee Won-Jae, Ruben Sanadi, Andik Vermansyah, Renan Silva, Adam Alis, Saddil Ramdani, Ezechiel N’Douassel, Herman Dzumafo.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.