DewaSport.asia – Pembalap tim Formula 1 (F1) Mercedes-AMG Lewis Hamilton berhasil melewati rekor milik Michael Schumacher usai memenangkan Grand Prix (GP) Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, Minggu (25/10/2020).
Sebelumnya, Hamilton menyamai rekor 91 kemenangan F1 milik Schumacher. Dengan kesuksesan ini, pembalap asal Inggris itu menjadi pembalap dengan kemenangan terbanyak dalam sejarah F1, dengan 92 kemenangan.
Hamilton yang menempati pole position bisa memulai balapan dengan baik dan mempertahankan posisinya. Sayang, rekan satu timnya Valtteri Bottas sempat disalip Max Verstappen.
Meski begitu, Bottas berhasil merebut posisi kedua beberapa tikungan kemudian. Sementara Verstappen sempat bersinggungan dengan Sergio Perez, walau keduanya masih bisa melanjutkan balapan.
Hal itu dimanfaatkan pembalap McLaren, Carlos Sainz Jr untuk merebut posisi kedua. Hamilton kemudian mengalami kesulitan, dan sempat disalip Bottas dan juga Sainz.
Kondisi ban yang lebih baik bisa dimaksimalkan Sainz dengan baik. Dia kemudian sukses menyalip Bottas dan memimpin pada putaran kedua. Sayang, performa bannya menurun dan kembali dilewati Bottas dan Hamilton di putaran kelima.
Sainz kemudian kembali kehilangan posisi. Pada putaran ketujuh, pembalap asal Spanyol itu disalip oleh Verstappen, yang merebut peringkat ketiga meski tampak kesulitan mengendalikan mobilnya.
Lalu, Bottas mampu memimpin di depan Hamilton. Tetapi, pembalap asal Finlandia itu hanya mengungguli rekan satu timnya itu sampai putaran ke-20 saja, karena kemudian disalip Hamilton lagi.
Kedua pembalap Mercees itu begitu dominan, sehingga Verstappen tak berdaya mengejar mereka. Oleh sebab itu, dia pun mengganti bannya pada putaran ke-24, dengan harapan bisa memangkas jarak.
Meski begitu, baik Hamilton dan Bottas mampu menjaga usia bannya dengan sangat baik. Mereka bahkan masih belum mengganti bannya, hingga putaran ke-40. Sementara pembalap lainnya sudah melakukan pit stop.
Baru pada putaran ke-41 Hamilton mengganti bannya. Disusul Bottas pada putaran berikutnya. Mereka berdua pun tetap beriringan di posisi pertama dan kedua.
Saking dominannya, jarak mereka berdua dengan Verstappen mencapai 20 detik. Setelah itu, Hamilton terus menjauh dan akhirnya meraih kemenangan di GP Portugal.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.