DewaSport.asia – Joe Gomez dihantam cedera saat mengikuti latihan bersama Timnas Inggris. Pemain 23 tahun itu menambah daftar bek Liverpool yang harus menepi akibat cedera.
Melansir Sky Sports, Gomez mengalami insiden saat sesi latihan Timnas Ingris di St. George Park, Rabu (11/11/2020) pagi waktu setempat. Kala itu, The Three Lions tengah mempersiapkan diri menjelang pertandingan melawan Republik Irlandia, Jumat (13/11).
Gareth Southgate selaku manajer Timnas Inggris belum mengungkapkan seberapa parah cedera yang dialami pemainnya tersebut. Namun, Gomez diprediksi tidak bisa bermain di laga Inggris vs Irlandia.
Cederanya Gomez jelas menjadi pukulan telak buat Liverpool. Terlebih, The Reds sebelumnya turut diterpa badai masalah di sektor lini belakangnya.
Virgil van Dijk, pilar utama pertahanan Liverpool, lebih dulu dibekap cedera lutut saat Derby Merseyside kontra Everton di Liga Inggris pada pertengahan Oktober lalu. Bek Belanda itu sudah menjalani operasi dan harus menepi hingga tahun depan.
Posisi Van Dijk kemudian diisi oleh Fabinho yang berubah posisi dari gelandang jangkar menjadi bek tengah. Pemain Brasil itu turut dihantam cedera kala duel Liverpool vs FC Midtjylland di Liga Champions, serta diperkirakan absen sampai berakhirnya jeda internasional bulan ini.
Setelah Van Dijk dan Fabinho, giliran Trent Alexander-Arnold yang dibekap cedera. Bek kananLiverpool itu mengalami masalah betis di tengah laga menghadapi Manchester City pekan lalu, dan mesti menjalani pemulihan selama sebulan.
Dengan cederanya Joe Gomez, Liverpool kini hanya menyisakan Joel Matip sebagai penggawa utama yang berposisi bek tengah. The Reds pun mau tidak mau harus menarik pemain-pemain muda semisal Rhys Williams dan Nathaniel Phillips untuk menambal lini belakangnya.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.