DewaSport.asia – Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto punya peran penting dalam persiapan Piala Dunia U-20 2021. Pada Jumat (10/7/2020) dia resmi ditunjuk sebagai Wakil Ketua Panitia Penyelenggara (Panpel).
Iwan mendampingi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali yang dipercaya sebagai ketua. Dia yakin Indonesia bisa menjadi tuan rumah yang baik di perhelatan dunia ini.
“Pokoknya kita kerja sama-sama untuk kesuksesan ini. Banyak yang harus dikoordinasikan karena harus melibatkan banyak pihak, seperti kementerian dan lembaga lainya. Pokoknya kita semua sama-sama untuk kesuksesan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021,” kata Iwan setelah mendampingi Menpora meninjau GBK Arena, Jumat pagi.
“Yang pasti PR-nya nanti mengkoordinir dari kementerian atau lembaga lainya, seperti Kementerian PUPR, Menkominfo, dan yang lainnya. Bahkan saya juga sudah menyampaikan ke Menpora bahwa di sekretariat INAFOC (Panpel Piala Dunia U-20) ini ada ruangan-ruangan sendiri untuk kementerian dan lembaga yang masuk dalam struktur kepanitian, karena ini akan memudahkan kita,” tuturnya.
Menurut Iwan, masih banyak hal yang perlu dipersiapkan. Salah satunya soal venue yang proses perbaikannya mesti tertunda akibat pandemi Covid-19.
“Mungkin yang paling banyak perhatian terkait masalah venue. Dalam situasi Covid ini sebenarnya kita banyak diberi kemudahan oleh FIFA dan itu yang harus kita komunikasikan dengan baik,” ujarnya.
Piala Dunia U-20 sendiri rencananya akan berlangsung pada Mei hingga Juni tahun depan. Indonesia ditargetkan bisa melaju stidaknya hingga babak 16 besar.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.