DewaSport.asia Sekilas ada yang menarik dari penampilan Greysia Polii/Apriyani Rahayu pada partai semifinal Denmark Open 2018 yang berlangsung Sabtu (20/10/2018).
Tak perlu pengamatan yang tajam, orang pasti tahu terdapat sesuatu yang berbeda dengan penampilan Greysia Polii/Apriyani Rahayu pada laga tersebut.
Dalam laga yang berlangsung di Odense Sports Park itu, Greysia/Apriyani mengenakan seragam tanding kaus putih dengan bawahan berwarna kuning cerah.
Kaus putih yang dikenakan ganda putri andalan Indonesia kala itu pun sempat mencuri perhatian karena terlihat sangat polos.
Pasalnya, tak ada bendera Merah Putih dan logo sponsor yang tersemat di bagian depan kaus, maupun nama pemain beserta tulisan Indonesia pada bagian belakang seperti biasanya.
Perbedaan penampilan Greysia Polii/Apriyani Rahayu itu pun menimbulkan tanda tanya di kalangan penggemar.
Namun pertanyaan itu terjawab sudah melalui pernyataan resmi dari pihak PP PBSI beberapa saat setelah pertandingan usai digelar.
Dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia, Greysia/Apriyani tak tampil dengan menggunakan seragam mereka seperti biasa lantaran jersey yang akan mereka pakai ternyata memiliki warna senada dengan lawan.
[insert_php] if (wp_is_mobile()) { echo ‘
‘; } [/insert_php]
Kala itu sang lawan, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang), mengenakan seragam atasan abu-abu gelap dengan bawahan rok warna merah.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu akhirnya memakai seragam “darurat” lantaran jersey cadangan dengan warna berbeda yang mereka miliki tengah dicuci.
Berdasarkan peraturan BWF, jika kedua pemain yang akan bertanding sama-sama mengenakan seragam berwarna senada, maka pemain yang memiliki peringkat dunia lebih rendah harus mengganti jersey mereka dengan warna yang lain.
Pertandingan semifinal itu sendiri akhirnya dimenangkan oleh Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dengan skor 21-13, 21-16.
Pada partai final, ganda putri nomor satu dunia itu bakal berhadapan dengan rekan sekompatriot mereka asal Jepang, yakni Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto.
Partai final Denmark Open 2018 sendiri bakal digelar pada Minggu (21/10/2018) mulai pukul 17.00 WIB.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.