DewaSport.asia – Bos Spotify Daniel Ek sudah menyatakan minat untuk membeli Arsenal. Upayanya didukung tiga legenda klub: Thierry Henry, Dennis Bergkamp, dan Patrick Vieira.
Daniel Ek pada Sabtu (24/4/2021) lalu menyatakan minatnya untuk membeli Arsenal. Pernyataan itu dikeluarkannya saat suporter The Gunners melakukan demonstrasi terhadap pemilik klub, Stan Kroenke.
Mereka kecewa dengan langkah pemilik ikut menginisiasi European Super League. Apalagi selama ini para suporter juga sudah geregetan dengan kiprah klub, yang kesulitan bersaing di papan atas Premier League dan terus absen dari Liga Champions.
Polemik European Super League pun menjadi momentum buat mereka untuk mendesak pemilik klub cabut. Kebetulan kini sudah ada peminat.
“Sebagai seorang anak yang kini tumbuh dewasa, saya sudah selalu mendukung Arsenal sepanjang ingatan saya. Kalau KSE ingin menjual Arsenal, saya akan dengan senang mencalonkan diri sebagai pemilik,” ungkap Daniel Ek, pengusaha asal Swedia itu di Twitter.
Nah, BBC melaporkan bahwa upaya Daniel Ek untuk mengambil alih kepemilikan dari Stan Kroenke mendapatkan dukungan dari para legenda klub. Thierry Henry, Dennis Bergkamp, dan Patrick Vieira telah bergabung dengan kubunya untuk memperkuat posisi menuju rencana akuisisi.
Daniel Ek dilaporkan punya kekayaan senilai 3,38 miliar paun, dengan Spotify sendiri bernilai 38,85 miliar paun. Sementara Arsenal menurut kalkulasi Forbes saat ini bernilai 2,8 miliar paun, berada di urutan delapan tim sepakbola paling bernilai di dunia.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.