DewaSport.asia – Liverpool mengawali petualangan mereka di ajang Carabao Cup 2019-20 dengan sempurna usai mengandaskan MK Dons dua gol tanpa balas dalam laga putaran ketiga yang digelar di Stadium MK, Kamis (26/9/2019) dini hari WIB.
Dua gol kemenangan Liverpool masing-masing dicetak oleh James Milner di babak pertama serta Ki-Jana Hoever pada pertengahan paruh kedua laga.
Hasil ini membuat Liverpool berhak melaju ke putaran keempat, sedangkan perjalanan MK Dons harus terhenti sampai di sini.
Jalannya Pertandingan
Laga berjalan cukup seimbang pada awal babak pertama. MK Dons dan Liverpool sama-sama memperoleh peluang untuk membuka keunggulan, tapi belum ada gol yang tercipta.
Bintang belia Liverpool, Harvey Elliott sempat memiliki peluang emas kala ia mampu menyambut umpan tarik Milner. Sayang penyelesaian akhirnya masih digagalkan mistar gawang.
Liverpool baru bisa memecah kebuntuan jelang babak pertama berakhir, tepatnya pada menit ke-41. Tembakan keras yang dilepas Milner gagal diamankan dengan baik oleh kiper Stuart Moore, bola yang lepas dari tangkapan Moore pun menjadi gol. Skor 1-0 untuk keunggulan Liverpool bertahan hingga turun minum.
Kembali dari kamar ganti, tuan rumah melakukan satu pergantian pemain, yakni Russell Martin yang masuk menggantikan Brennan Dickenson.
Liverpool masih lebih mendominasi jalannya pertandingan pada babak kedua ini. Meski demikian, pasukan Jurgen Klopp masih belum mampu menambah keunggulan.
Liverpool akhirnya sukses menggandakan keunggulan pada menit ke-69. Assist Milner berhasil disundul Hoever untuk menaklukkan Moore.
Jelang laga usai, Elliott lagi-lagi mendapat kesempatan emas untuk mencetak gol debutnya bagi Liverpool. Sayang tembakan melengkungnya lagi-lagi digagalkan mistar gawang. Skor 2-0 untuk kemenangan Liverpool pun menjadi hasil akhir laga ini.
[insert_php] if (wp_is_mobile()) { echo ‘
‘; } [/insert_php]
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.