DewaSport.asia – Barcelona tersingkir dari pentas Liga Champions. Mereka gugur di babak perempat final usai kalah telak 2-8 dari Bayern Munchen, Sabtu (15/8/2020) dini hari WIB.
Tampil di Estadio da Luz, Barcelona sebenarnya sempat membuka peluang lewat sepakan Sergi Roberto di menit ke-3. Beruntung, bola dapat disambar Manuel Neuer sebelum mencapai Luis Suarez yang sudah berdiri bebas di dalam kotak penalti.
Serangan balik Bayern Munchen langsung membuahkan hasil manis. Di menit ke-4, mereka unggul berkat sepakan keras Thomas Muller. Bola menghujam sisi kanan gawang Barcelona.
Laga semakin seru karena tiga menit kemudian, skor kembali imbang. Kedudukan berubah 1-1 setelah David Alaba melakukan gol bunuh diri. Dia bermaksud memblokir umpan silang Jordi Alba. Namun bola malah mengarah ke dalam gawang Bayern.
Selanjutnya Barcelona kembali mendapatkan dua peluang emas. Di menit 9, Suarez sudah berhadapan satu lawan satu dengan Neuer. Namun kiper kebangsaan Jerman tersebut berhasil mengatasi ancaman.
Semenit berselang, giliran tiang gawang yang menyelamatkan Bayern. Umpan silang Lionel Messi nyaris membawa Los Blaugrana memimpin.
Bayern akhirnya unggul lagi di menit 22. Kali ini gol diciptakan lewat sepakan Ivan Perisic.
Enam menit setelahnya, Serge Gnabry ikut menambah keunggulan Die Roten. Usai unggul dalam duelnya dengan Clement Lenglet, Gnabry melepaskan tembakan mendatar yang gagal dihalau Marc-Andre ter Stegen.
Barcelona benar-benar keteteran meladeni serangan Bayern. Di menit 31, mereka kebobolan lagi. Untuk kedua kalinya, Muller berhasil menorehkan namanya di papan skor. Kedudukan 4-1 bertahan hingga jeda.
Di awal babak kedua, Barcelona sempat memangkas ketertinggalan. Suarez mengubah keadaan jadi 4-2 di menit 57.
Tapi setelah itu, Barcelona tak berdaya menahan gempuran raksasa Jerman. Bayern melebarkan keunggulan jadi 5-2 berkat gol Joshua Kimmich menit 63. Selanjutnya Robert Lewandowski ikut menyumbang gol di menit 82.
Masuknya Philippe Coutinho di pertengahan babak kedua ikut menambah derita Barcelona. Pemain asal Brasil tersebut menjebol gawang tim yang meminjamkannya di menit 85 dan 89.
Skor 8-2 tak berubah hingga laga usai. Dengan kemenangan ini, Bayern Munchen merebut tempat di babak semifinal.
SUSUNAN PEMAIN
BARCELONA (4-3-1-2): Ter Stegen; Nelson Semedo, Pique, Lenglet, Jordi Alba; Sergi Roberto (Griezmann 46), Busquets (Ansu Fati 70), De Jong; Vidal; Messi, Suarez.
Pelatih: Quique Setien
BAYERN MUNCHEN (4-2-3-1): Neuer; Kimmich, Boateng (Sule 76), Alaba, Davies (Hernandez 84); Goretzka (Tolisso 84), Thiago; Gnabry (Coutinho 75), Muller, Perisic (Coman 67); Lewandowski.
Pelatih: Hans-Dieter Flick
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.