DewaSport.asia – Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengungkapkan bahwa Fabinho tak akan bisa main di final FA Cup melawan Chelsea tapi ia juga menambahkan sudah mempersiapkan pengganti yang pas baginya.
Fabinho adalah pilar penting Liverpool. Ia hampir tak tergantikan di pos gelandang bertahan.
Namun Fabinho mengalami cedera ketika Liverpool berhadapan dengan Aston Villa di laga tunda pekan ke-33 Premier League kemarin. Ia mengalami cedera otot saat itu.
Sempat ada kabar cederanya tak parah. Fabinho pun disebut bisa main di final FA Cup melawan Chelsea di Stadion Wembley pada akhir pekan ini.
Fabinho Absen di Laga Chelsea vs Liverpool
Akan tetapi jelang laga final FA Cup Chelsea vs Liverpool itu, Jurgen Klopp memberikan kabar buruk. Manajer asal Jerman tersebut memastikan bahwa Fabinho tak akan bisa merumput di Wembley nanti.
Akan tetapi ada kans Fabinho akan bisa bermain setelahnya. Termasuk di final Liga Champions melawan Real Madrid pada 29 Mei 2022 nanti.
“Ada peluang bagus bahwa ia akan kembali kapan saja – bukan untuk akhir pekan [ini] tetapi kapan saja,” ungkap Klopp pada situs resmi Liverpool.
Pengganti Fabinho
Akan tetapi Jurgen Klopp kemudian memberikan kabar yang sedikit melegakan bagi fans Liverpool. Ia mengatakan telah mempersiapkan pengganti yang layak bagi Fabinho.
Klopp tak mengatakan siapa pemain yang akan ia persiapkan. Namun ada indikasi ia akan memainkan Jordan Henderson lagi di posisi tersebut.
“Kami harus melakukannya. Karena kita bisa mengatasinya. Memiliki dirinya atau tidak memilikinya adalah perbedaan tetapi semuanya baik-baik saja. Itu hal normal yang terjadi,” serunya seperti dilansir Liverpool Echo.
“Tidak pernah dalam posisi di mana Anda memiliki 12 opsi, selalu dalam posisi di mana Anda (tidak punya penggantinya). Kami memiliki beberapa pemain. Hendo masuk dan bermain luar biasa (di Villa), ia telah memainkan permainan super musim ini di nomor enam jadi itu tidak masalah,” tutur Klopp.
Jadwal Final FA Cup
Jadwal Pertandingan Chelsea vs Liverpool
Venue: Stadion Wembley
Hari: Sabtu, 14 Mei 2022
Jam: 22.45 WIB
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.