DewaSport.asia – Mantan pembalap MotoGP asal Inggris, James Toseland mengagumi fisik Valentino Rossi mampu tampil konsisten di usianya yang menginjang 39 tahun.
Pada MotoGP 2018, Rossi tercatat sudah empat kali merebut podium. Dia berhasil merebut podium ketiga di Watar, Prancis, Italia, dan Catalunya.
Itu membuatnya menjaga peluang gelar juara dunia MotoGP. Saat ini, Rossi berada di urutan kedua dengan 88 poin, tertinggal 27 poin dari Marc Marquez.
“Rossi luar biasa. Pada usia 39 tahun, dia mampu meraih banyak podium. Itu berkat tekad dan konsistensinya,” ujar Toseland, dikutip dari BT Sport.
Toseland juga kagum dengan kemampuan Rossi mengendalikan Yamaha YZR-M1. Padahal, motor Yamaha itu sering dikeluhkan mempunyai banyak masalah.
“Ketika motor Anda tidak melakukan hal-hal yang Anda inginkan, itu benar-benar menguras fisik dan melelahkan. Anda harus memaksanya untuk menyesuaikan diri. Itu membuat Rossi semakin mengesankan di usianya,” ujar mantan pembalap Yamaha di MotoGP 2008-09.
[insert_php] if (wp_is_mobile()) { echo ‘
‘; } [/insert_php]
Sejarah Terbesar MotoGP
Rossi merupakan sejarah terbesar MotoGP. Dia mampu menyabet sembilan gelar juara dunia, tujuh di antaranya di kelas MotoGP.
“Dia merupakan raksasa terbesar yang pernah saya lihat sejauh ini. Dua balapan terakhirnya merupakan hal yang sulit dilakukan,” ujar Toseland, yang saat ini berusia 37 tahun.
“Sepertinya, kemenangan itu sangat mudah. Tetapi untuk menggali podium ketika sepeda tidak bagus adalah balapan paling sulit yang akan Anda miliki.”
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.