DewaSport.asia – Sambutan hangat yang diberikan oleh fans Juventus membuat Paul Pogba merasa terkesan dan diterima dengan baik. Bahkan, pemain berusia 25 tahun tersebut tidak menutup kemungkinan bakal kembali bermain untuk Juventus di masa depan.
Paul Pogba kembali ke Turin ketika membela Manchester United di laga matchday keempat Liga Champions musim 2018/1, Kamis (8/11) dini hari WIB. Pogba sendiri di masa lalu pernah bermain untuk Juventus selama empat musim, kemudian pindah ke United musim 2016/17.
Laga yang digelar di Allianz Arena berakhir dengan kemenangan untuk kubu Paul Pogba dan kolega. United melakukan membuat Juve tertunduk lewat gol Juan Mata dan bunuh diri Alex Sandro. Setan Merah menang 2-1, meski sempat tertinggal dari gol Cristiano Ronaldo.
Hasil tersebut tentu saja membuat Paul Pobga sangat senang. Sebab, United sukses jadi klub pertama yang mengalahkan Juventus pada musim 2018/19 ini. Namun, di sisi lain ada guratan emosional antara Pogba dengan fans Juventus.
[insert_php] if (wp_is_mobile()) { echo ‘
‘; } [/insert_php]
Pada awal musim 2018/19, Paul Pogba santer dikabarkan punya hubungan yang buruk dengan manajer Jose Mourinho. Kondisi itu membuat Pogba disebut ingin kembali ke Juventus. Dan, Pogba pun tidak menutup peluang untuk balik ke Turin.
“[Kembali ke Juventus?] Siapa tahu. Tapi sekarang saya pemain United. Ada begitu banyak rumor tentang ini. Tapi, saya bahagia bermain untuk United. Sangat menyenangkan bagi saya bisa kembali ke Turin,” buka pada Sky Sports.
“Tapi, saya merasa aneh karena harus masuk ke ruang ganti tim tamu. Saya sudah terbiasa masuk ruang ganti Juve.”
“Reaksi para fans sungguh menggerakkan saya, saya memang merindukan mereka dan sepakbola Italia. Sangat menyenangkan bisa kembali ke Stadion ini, tempat di mana saya memulai untuk meraih gelar juara,” tandas Pogba.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.