DewaSport.asia – Laga West Bromwich Albion vs Manchester United dalam lanjutan Liga Inggris tak menghasilkan pemenang. Kedua tim harus puas berbagi poin usai bermain imbang 1-1.
Duel West Brom vs MU dalam lanjutan Premier League digelar di The Hawthorns, Minggu (14/2/2021) malam WIB. MU sempat dikejutkan oleh tuan rumah yang mencetak gol cepat di awal pertandingan.
Mbaye Diagne sudah menjebol gawang David de Gea pada menit kedua. MU yang dominan sempat kesulitan menciptakan peluang bersih, tapi akhirnya mampu mencetak gol balasan satu menit jelang babak pertama usai lewat sepakan Bruno Fernandes.
Pada babak kedua, West Brom dan MU sama-sama menciptakan beberapa peluang untuk menambah gol. Namun, Sam Johnstone dan David de Gea sama-sama melakukan penyelamatan bagus untuk menggagalkan peluang lawan.
Dengan hasil imbang ini, Manchester United kembali ke peringkat kedua klasemen Liga Inggris dengan 46 poin dari 24 pertandingan. Sementara West Bromwich Albion belum beranjak dari peringakt ke-19 dengan 13 poin.
West Brom mengejutkan Manchester United saat laga baru berjalan dua menit. Mbaye Diagne menjebol gawang David de Gea untuk membawa West Brom unggul.
Gol ini berawal dari umpan lambung Conor Gallagher ke kotak penalti MU. Meski berada di belakang Victor Lindelof, Diagne mampu mengungguli bek MU itu untuk menyambut bola dengan sundulan dan menaklukkan De Gea.
Peluang untuk MU. Marcus Rashford melepaskan umpan silang dari sisi kanan, tapi tak bisa dijangkau oleh Edinson Cavani. Bola jatuh ke kaki Anthony Martial yang ada di tiang jauh. Namun, Martial gagal mengarahkan sepakannya ke gawang dan hanya menghasilkan tendangan gawang.
West Brom nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-27. Dari sisi kiri, Conor Townsend mengirim umpan ke kotak penalti. Robert Snodgrass memenangi duel dengan Luke Shaw dan menanduk bola. Kali ini De Gea melakukan penyelamatan bagus dengan menghalau bola ke atas gawang.
MU kemudian relatif mendominasi permainan. Meski demikian, tim tamu kesulitan menciptakan peluang bersih.
Satu menit jelang turun minum, MU mencetak gol untuk menyamakan kedudukan. Umpan Luke Shaw dari sisi kiri dituntaskan oleh Bruno Fernandes dengan tendangan voli. Skor 1-1 menutup babak pertama laga West Brom vs MU.
MU mengambil inisiatif menyerang pada babak kedua. Meski demikian, West Brom yang lebih dulu dapat peluang. Ainsley Maitland-Niles menyodorkan bola kepada Matheus Pereira yang kemudian melepaskan tembakan. Namun, sepakannya masih melebar dari gawang.
Serangan MU pada menit ke-58 belum membuahkan hasil. Rashford memimpin serangan balik dan menyodorkan bola kepada Fernandes. Gelandang asal Portugal itu kemudian melepaskan tembakan, tapi membentur McTominay dan bola masih bisa diamankan oleh Sam Johnstone.
MU sempat mendapat penalti pada menit ke-62. Wasit menunjuk titik putih setelah menilai ada pelanggaran yang dilakukan oleh Sami Ajayi kepada Harry Maguire saat Fernandes mengeksekusi tendangan bebas.
Namun, wasit Craig Pawson kemudian membatalkan keputusan itu setelah mengecek VAR. Wasit menilai tidak ada pelanggaran terhadap Maguire.
Peluang ganda untuk MU! West Brom gagal menghalau bola sepak pojok dan bola kemudian disambar oleh Mason Greenwood, tapi diblok oleh Johnstone dengan kakinya. Bola liar ditendang oleh McTominay dan lagi-lagi diblok di depan gawang, kali ini oleh Darnell Furlong.
De Gea melakukan dua penyelamatan penting pada menit ke-78. Diagne mencuri bola dari Maguire dan tinggal berhadapan dengan De Gea di kotak penalti MU. Kiper asal Spanyol itu mampu memblok tembakan Diagne dan kemudian menghalau bola dengan tangannya sebelum penyerang West Brom itu sempat menanduk bola.
Peluang untuk West Brom! Umpan silang Furlong dari sisi kanan mengarah tepat ke Diagne yang ada di depan gawang. Namun, sepakan Diagne dari jarak dekat masih melambung di atas mistar gawang.
Di penghujung masa injury time, Maguire nyaris memenangkan MU. Luke Shaw mengirim umpan dari sisi kiri dan bola ditanduk oleh Maguire. Sial bagi MU, bola membentur tiang gawang setelah bola sempat ditepis oleh Johnstone.
SUSUNAN PEMAIN
West Bromwich Albion: Johnstone, Peltier (Furlong 46′), Ajayi, Bartley, Townsend, Yokuslu (Livermore 67′), Snodgrass (Phillips 87′), Maitland-Niles, Gallagher, Pereira, Diagne.
Manchester United: De Gea, Wan-Bissaka, Lindelof, Maguire, Shaw, Fred (Van de Beek 79′), McTominay, Fernandes, Rashford, Martial (Greenwood 66′), Cavani.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.