DewaSport.asia – Barcelona tampil trengginas saat menjamu Osasuna. Diwarnai satu gol Lionel Messi, Los Cules menang 4-0.
Barcelona vs Osasuna adalah laga pekan ke-10 Liga Spanyol yang dihelat di Camp Nou, Minggu (29/11/2020) malam WIB. Barcelona tampil trengginas dan tak memberikan Osasuna kesempatan mengembangkan permainan.
Keempat gol tuan rumah dibagi rata di dua babak, yakni Martin Braithwaite serta Antoine Griezmann di babak pertama. Sementara di babak kedua jadi jatah Philippe Coutinho dan Lionel Messi.
Tambahan tiga poin ini membuat Barcelona naik ke posisi posisi ketujuh dengan 14 poin. Osasuna di posisi ke-15 dengan 11 poin.
Barcelona kembali menurunkan Lionel Messi setelah absen di partai Liga Champions kontra Dynamo Kiev tengah pekan kemarin. Messi dipasangkan dengan Antoine Griezmann dan Martin Braithwaite di lini serang.
Tiga pemain depan itu ditambah Philippe Coutinho sebagai gelandang serang membuat Osasuna kerepotan. Di menit ke-11 Coutinho nyaris membuat gol andaikan Unai Garcia tak mengadang bola sepakannya di garis gawang.
Antoine Griezmann memberi peluang untuk Barcelona di menit ke-15 lewat sepakan voli dari depan kotak penalti. Tapi Sergio Herrera bisa menepis dengan satu tangan.
Coutinho mendapat kans bikin gol di menit ke-27. Coutinho mendapat bola dari Messi dan kemudian melepaskan sepakan melengkung, tapi masih melebar.
Dua menit kemudian, Barcelona akhirnya bisa memecah kebuntuan. Messi memberikan umpan kepada Jordi Alba yang berlari di sisi kiri dan menyambutnya dengan umpan tarik.
Coutinho menyambut tapi bola sepakannya ditepis Herrera. Rebound disambar Braithwaite tapi bisa diadang lagi Herrera, namun bola mengenai paha striker Barcelona itu sebelum masuk ke gawang.
Griezmann menggandakan keunggulan Barcelona di menit ke-40. Bek Osasuna berhasil menghalau umpan silang Alba, tapi bola liar disambat sepakan voli Griezmann di depan kotak penalti dan bola mengarah ke pojok kanan gawang Herrera.
Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.
Semenit setelah restart, Osasuna menggebrak ketika mampu mencapai kotak penalti Barcelona dan mendapat peluang lewat sepakan Ruben Garcia yang menusuk dari sisi kiri. Marc-Andre Ter Stegen dengan sigap menepisnya.
Barcelona memperbesar skor jadi 3-0 lewat Coutinho pada menit ke-57. Coutinho menyodorkan bola ke Braithwaite dan langsung menusuk ke kotak penalti. Braithwaite bekerja sama dengan Griezmann untuk diakhiri dengan umpan pendek ke Coutinho, yang lantas mencocor si kulit bundar ke jala Herrera.
Meski sudah tertinggal tiga gol, Osasuna tak menyerah untuk menciptakan gol hiburan. Satu kans didapat Osasuna di menit ke-68 lewat sepakan keras Roberto Torres, yang sayangnya menerpa tiang meski Ter Stegen sudah mati langkah.
Messi ikut membuat gol juga di menit ke-73 sekaligus membuat skor jadi 4-0 untuk keunggulan Barcelona. Messi mendapat umpan di sisi kanan dan kemudian menggiring bola melewati tiga pemain, sebelum menembak ke pojok kiri atas gawang Herrera.
Pada menit ke-90. Messi nyaris membuat gol lagi usai menyambut umpan terobosan Trincao. Tapi, dalam situasi satu lawan satu dengan Herrera, Messi malah menyepak bola ke samping. Hingga duel tuntas, skor Barcelona vs Osasuna tetap 4-0 untuk tuan rumah.
SUSUNAN PEMAIN
Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Sergino Dest (Junior Firpo 61′), Oscar Mingueza, Clement Lenglet (Carles Alena 67′), Jordi Alba; Pedri, Frenkie de Jong, Philippe Coutinho (Ousmane Dembele 61′); Lionel Messi, Martin Braithwaite (Trincao 61′), Antoine Griezmann.
Osasuna: Sergio Herrera; Facundo Roncaglia, Unai Garcia, Raul Navas, Inigo Perez (Roberto Torres 63′); Nacho Vidal, Oier Sanjurjo (Darko Brasanac 64′), Jon Moncayola, Jony (Juan Cruz 23′); Ruben Garcia (Enrique Barja 74′), Ante Budimir (Enric Gallego 74′).
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.