DewaSport.asia – Real Madrid selangkah lagi bakal merengkuh trofi La Liga musim ini. Namun misi juara Liga Champions 13 kali itu bisa sirna di tangan wasit bernama Alejandro Hernandez.
Madrid memimpin klasemen dengan dengan nilai 83 di dua laga tersisa. Mereka unggul 4 angka dari rival abadi Barcelona di tangga kedua. Secara matematis Los Blancos hanya butuh 2 poin lagi untuk mengunci gelar juara.
Misi tersebut bisa terlaksana saat mereka menjamu Villarreal pada jornada ke-37 La Liga di Estadio Alfredo Di Stefano, Jumat (17/7/2020) dini hari WIB. Namun Hernandez yang akan memimpin laga tersebut.
Sejarah mencatat Madrid selalu kesulitan menang jika laga dipimpin wasit yang baru berusia 37 tahun itu. Marca melaporkan tim besutan Zinedine Zidane itu hanya dua kali menang saat dipimpin Hernandez dalam 10 laga terakhir di La Liga.
Sementara lima pertandingan lainnya berakhir dengan kekalahan dan tiga sisanya dihiasi hasil imbang. Bahkan pada Februari lalu kapten Madrid Sergio Ramos mengungkapkan sangat benci dengan Fernandes yang kerap membuat keputusan kontroversial saat mereka kalah 0-1 dari Levante.
“Saya jengkel dengan wasit ini,” kata Ramos.
“Saya bertanya kepadanya apakah dia punya masalah pribadi dengan saya,” ujarnya menambahkan.
Menarik untuk ditunggu, apakah Madrid bisa memetik kemenangan melawan Villarreal saat Hernandez bertugas memimpin pertandingan?
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.