Leicestershire – King Power Stadium akan menjadi venue laga dua tim yang tengah dalam kondisi yang sulit, juara bertahan Leicester City akan menjamu Manchester City, pada Minggu (12/12). Laga ini akan menjadi laga penuh pembuktian, siapa yang akan bangkit atau malah lebih terpuruk lagi setelah rangkaian buruk beberapa pekan terakhir.
Leicester City
Seperti tidak ada semangat untuk bangkit, mungkin hal tersebut yang terlihat dari laga demi laga yang dijalankan Leicester City. Hampir tidak ada cara untuk mengembalikan permainan tim yang berjuluk The Fox ini ke jalur lebih baik lagi musim ini.
Mempertahankan juara sepertinya memang sudah tidak mungkin bagi anak asuh Claudio Ranieri, namun di Liga Champions langkah Leicester masih terbuka. Bukan saja para penggemar Leicester City yang bingung dengan keadaan ini, namun sang pelatih Ranieri juga kebingungan dengan apa yang terjadi pada anak asuhnya.
“Saya memang tidak berharap pencapaian musim lalu kembali terulang musim ini. Banyak tim berbenah termasuk kami, namun saya dan mungkin banyak fans yang tidak menyangka kami tidak dapat berbuat banyak musim ini d Premier League,” tutur Ranieri sesaat setelah dikalahkan Sunderland yang dikutip BBC.com.
Hilangnya sentuhan magis Jamie Vardy musim ini mungkin menjadi salah satu mengapa Leicester tidak bisa berbuat banyak. Leicester sendiri menjadi tim yang paling sedikit dalam hal mencetak goal, The Fox hanya mampu mencetak 17 goal sejauh ini. Coba bandingkan dengan Manchester City yang sudah mencetak 30 goal dari 15 laga Premier League.
Namun, ada yang tidak berubah dari Leicester musim lalu dan sekarang. Adalah Daniel Drinkwater yang masih bisa membantu tim untuk bermain lebih atraktif lagi musim ini, gelandang asal Inggris ini menjadi pemain dengan passing paling banyak dengan 630 kali umpan dengan akurasi 79 persen. Bisa dibilang harapan Leicester pada laga menghadapi Manchester City kali ini adalah dengan mengandalkan kreasi umpan dari pemain bernama Daniel Drinkwater.
Manchester City
Kekalahan atas Chelsea pekan lalu, harus segera dilupakan para pemain dari Manchester City. Cerita dari laga tersebut sepertinya tidak habis-habis di satu pekan terakhir. Hal tersebut berimbang besar dengan permainan City setelah itu, anak asuh Pep Guardiola ini hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan wakil Skotlandia, Glasgow Celtic.
Pasca laga, tidak satu pun kata yang keluar dari Guardiola. Media Inggris berspekulasi Guardiola tengah dalam kondisi psikologis yang tidak baik karena rentetan hasil buruk yang didapatkannya dalam 2 laga terakhir.
Namun berita miring tersebut langsung dibantah oleh satu staff kepelatihan yang juga mantan pemain Arsenal, Mikel Arteta. Menurutnya, Guardiola kini tengah konsentrasi menghadapi laga demi laga sebelum boxing day, sehingga untuk saat ini tidak bisa bertemu untuk memberikan komentar kepada awak media.
“Dia (Guardiola) tengah berkonsentrasi untuk menjaga stabilitas tim dan untuk saat ini tidak bisa memberikan komentar kepada media,” kata Arteta di BBC.com.
“Kita sedang berkonsentrasi untuk laga menghadapi Leicester City, apalagi Desember ini sangat padat dengan adanya laga Boxing day membuat kami harus lebih fokus lagi. Belum lagi ada beberapa pemain inti yang harus absen di beberapa laga penting,” pungkasnya.
Memang Manchester City tengah banyak dirundung masalah banyaknya pemain yang absen. Setelah Aguero dan Fernandinho yang harus menepi beberapa minggu akibat kartu merah, 2 pemain belakang Otamendi juga dipastikan tidak dapat berlaga karena akumulasi kartu dan kapten tim Vincent Kompany juga harus menepi karena masih bergelut dengan cedera.
5 Pertandingan Terakhir Leicester City
– 08/12/16 FC Porto 5 – 0 Leicester City FC
– 03/12/16 Sunderland AFC 2 – 1 Leicester City FC
– 26/11/16 Leicester City FC 2 – 2 Middlesbrough FC
– 23/11/16 Leicester City FC 2 – 1 Club Brugge KV
– 19/11/16 Watford FC 2 – 1 Leicester City FC
5 Pertandingan Terakhir Manchester City
– 07/12/16 Manchester City FC 1 – 1 Celtic FC
– 03/12/16 Manchester City FC 1 – 3 Chelsea FC
– 26/11/16 Burnley FC 1 – 2 Manchester City FC
– 24/11/16 Borussia VfL Mönchengladbach 1 – 1 Manchester City FC
– 19/11/16 Crystal Palace FC 1 – 2 Manchester City FC
5 Laga Pertemuan Kedua Tim
– 06/02/16 Manchester City FC 1 – 3 Leicester City
– 30/12/15 Leicester City FC 0 – 0 Manchester City FC
– 05/03/15 Manchester City 2 – 0 Leicester City FC
– 13/12/14 Leicester City 0 – 1 Manchester City FC
– 18/12/13 Leicester City 1 – 3 Manchester City
Perkiraan Formasi
Leicester City (4-4-2) : Robert Zeiler; Christian Fuchs, Wes Morgan, Robert Huth, Danny Simpson; Marc Albringhton, Daniel Amartey, Daniel Drinkwater, Riyard Mahrez; Jamie Vardy, Islam Slimani.
Manchester City (4-2-3-1) : Claudio Bravo; Bacary Sagna, John Stones, Aleksander Kolarov, Gael Clichy; Iiklay Gundogan, Yaya Toure; Kevin De Bruyne, David Silva, Nolito; Kelechi Ihenacho.
Pemain yang absen
Leicester City : Casper Schmeicel.
Manchester City : Aguero, Fernandinho, Otamendi, Company.
Prediksi Pertandingan
Dalam hitungan data statistik, memang Manchester City lebih diunggulkan pada laga kali ini. Bisa dikatakan Citizen berhasil memberikan dua kali lipat statistik yang diperoleh Leicester City musim ini. Sehingga bisa dikatakan dari hitung-hitungan statistik Manchester City merupakan tim yang paling unggul pada laga kali ini.
Namun sepakbola bukanlah hitungan pasti, sehingga segalanya dapat terjadi di dalam pertandingan sepakbola. Apalagi, kali ini Leicester City menjadi tuan rumah dan bermain di depan publiknya sendiri. Jelas ini menjadi modal tersendiri untuk pasukan Claudio Ranieri.
Jika ingin bermain lebih realistis, harusnya Leicester bermain sedikit menunggu. Apa yang dilakukan Chelsea kala mengalahkan Manchester City mungkin bisa dilakukan oleh Leicester City. Penguasaan bola yang dilakukan Manchester City pasti akan membuat Leicester City akan tertekan, maka dari itu bermain lebih sabar dan cerdas adalah cara jitu mengalahkan Manchester City dikandang sendiri.
Bagi Citizen, tanpa beberapa pemain kunci tidak mengurangi secara dalam kekuatan Manchester City. Pep sepertinya tidak ingin merubah pakem yang sudah dilakukannya sejak awal musim dengan Manchester City. Sehingga permainan menyerang ala Pep sepertinya akan kembali tersaji pada laga kali ini.
Bila tidak melakukan variasi, bisa saja Manchester City tidak mampu meraih poin penuh dan memangkas jarak dengan pimpinan klasemen sementara Chelsea.
Bermain dari sayap dan menekan ke dalam, mungkin cara tersebut yang akan dilakukan Manchester City pada laga kali ini, mengingat Leicester City musim ini tidak mampu berbuat banyak bila menghadapi tim yang bermain agresif di sektor sayap. Hal itu terjadi kalah Leicester dikalahkan Sunderland pekan lalu 2-1.
Maka pada laga kali ini sepertinya Manchester City tidak akan menemui kesulitan mengalahkan Leicester City.
Prediksi skor Leicester City 1 vs 2 Manchester City.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.