DewaSport.asia – Pelatih baru Paris Saint-Germain (PSG), Thomas Tuchel, mulai memberlakukan aturan ketat di luar lapangan. Bukan cuma soal pola latihan, tapi juga gaya hidup para pemain klub raksasa Ligue 1 itu.
Tuchel ingin menerapkan pola hidup yang benar di PSG untuk musim ini. Termasuk mengontrol kebiasaan buruk pemainnya.
France Football melaporkan, Tuchel sampai mengunjungi beberapa kelab malam di Paris. Tujuannya mengontrol pesta para pemain PSG.
Pelatih asal Jerman tersebut juga ingin pihak klub malam menghubunginya jika para pemain PSG muncul. Artinya Tuchel benar-benar ketat terkait hal ini.
[insert_php] if (wp_is_mobile()) { echo ‘
‘; } [/insert_php]
Bahkan, jika pemain PSG keluar larut malam akan ditindak tegas. Tuchel mencari cara untuk menerapkan pendekatan yang lebih disiplin.
Para pemain PSG seperti Neymar, Dani Alves, Marco Verratti dan Marquinhos, jadi pemain yang gemar menikmati kehidupan malam. Tuchel wajib memastikan bahwa mereka tidak kelewat batas.
Tujuan pelatih 44 tahun itu tak lain untuk membuat pemain lebih bisa mengatur latihan dan kesehatannya. Selain itu, memang banyak target yang harus dicapai PSG di musim 2018-2019.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.