DewaSport.asia – Lionel Messi merindukan sosok Cristiano Ronaldo di LaLiga. La Pulga kangen karena selalu mampu memacunya untuk tampil lebih baik. Messi dan Ronaldo dianggap sebagai dua pesepakbola terbaik di dunia saat ini. Hal tersebut dibuktikan dimana keduanya sama-sama meraih lima gelar Ballon d’Or dalam 10 edisi terakhir.
Rivalitas kedua pemain ini begitu sengit di La Liga selama hampir sembilan tahun dari 2009 hingga 2018. Sosok Ronaldo dan Messi menjadi bumbu dari pertarungan EL Clasico antara Madrid dan Barcelona.
Tapi, sejak awal musim ini, para pencinta sepak bola tak lagi bisa secara rutin menikmati duel CR7 dan La Pulga di Liga Spanyol. Itu setelah Ronaldo memutuskan untuk meninggalkan Los Blancos untuk menerima pinangan Juventus.
Sepeninggal Ronaldo, Messi menguasai Liga Spanyol dengan mengemas 36 gol dan 15 assist. Ia membawa Barcelona menjadi juara lewat raihan 87 poin unggul 19 angka dari Madrid di posisi ketiga.
[insert_php] if (wp_is_mobile()) { echo ‘
‘; } [/insert_php]
Terlalu dominannya Barcelona di musim ini ternyata membuat Messi merindukan sosok Ronaldo. Ia merasa pria asal Portugal ini selalu mampu membuat Madrid lebih kuat sekaligus memacunya untuk terus tampil lebih baik.
“Tentu saja aku merindukan Ronaldo, dia membuat Real Madrid lebih kuat. aku mengatakan bahwa mereka akan merasakan kepergian Cristiano, seperti yang akan terjadi pada tim mana pun, “kata Messi dikutip dari Fox Sport.
“Beberapa orang menjadi marah tetapi itu kenyataan, dia mencetak 50 gol per musim untuk mereka dan itu adalah faktor kunci dalam kesuksesan mereka. Seluruh La Liga merindukannya sekarang,” kata dia.
“Itu baik bagi kami berdua, kami selalu ingin meningkat kemampuan kami,” Messi menegaskan. “Kami tidak punya hubungan yang dekat. Kami mengenal satu sama lain hanya dari pertandingan dan dalam acara penghargaan, tetapi kami selalu memiliki kedekatan yang baik dan saling berbicara juga,” ujarnya.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.