Liverpool akan menjamu West Bromwich Albion di Anfield, Sabtu (22/10) malam WIB, dalam lanjutan Liga Primer Inggris (EPL) 2016/17. WBA punya catatan mampu menahan Reds pada pertemuan terakhir musim lalu, di mana kedua tim bermain imbang 2-2.
Delapan laga di semua ajang mampu dilewati Liverpool tanpa sekalipun kekalahan. Burnley jadi tim terakhir yang mampu membuat skuat racikan Jurgen Klopp menderita pada Agustus lalu, tepatnya pada pekan kedua EPL di mana mereka harus menyerah di Turf Moor.
Berbeda dengan Liverpool, WBA malah sudah menelan tiga kekalahan di semua kompetisi sejak Agustus. Pada tiga partai terakhir EPL, klub berjuluk The Baggies itu terus-menerus bermain imbang melawan Stoke City, Sunderland hingga tim peringkat tiga klasemen, Tottenham Hotspur.
Kabar baik dan buruk menghampiri Liverpool jelang partai keempat mereka di Anfield pada EPL musim ini. Giorgio Wijnaldum yang sempat cedera telah kembali berlatih dan siap dimainkan. Adam Lallana yang kurang fit ketika partai kontra Manchester United juga bisa kembali menjadi starter.
Tapi, besar kemungkinan Klopp tak bisa memainkan sosok senior James Milner yang musim ini terus diplot sebagai bek kiri untuk menggantikan peran Alberto Moreno yang kerap tampil di bawah ekspektasi. Milner sendiri telah membukukan empat gol dari tujuh penampilan musim ini. Semuanya diciptakan eks pemain Aston Villa itu dari titik 12 pas.
Dari kubu WBA, pelatih Tony Pulis harus kehilangan bek tengah andalan Jonny Evans akibat akumulasi kartu. Peran eks Manchester United akan digantikan oleh Jonas Olsson untuk berduet dengan Gareth McAuley di jantung pertahanan.
Hilangnya sosok Evans bisa jadi hal yang kurang baik bagi WBA, karena sejauh ini Evans kerap menjadi tumpuan di lini belakang tim. Apalagi, Klopp tak mau laga membosankan tanpa gol seperti saat menjamu United di Anfield terulang akhir pekan ini. Tim tuan rumah dipastikan bakal tampil menekan pertahanan WBA.
Tapi Pulis punya catatan impresif ketika berjumpa Liverpool. Delapan laga dilewati pria 58 tahun itu tanpa kekalahan saat kontra Merseyside merah bersama Stoke, Crystal Palace dan timnya kini. Sehingga Claudio Yacob dan kolega berpeluang terhindar dari kekalahan ketiga mereka pada kampanye musim ini.
Terlebih, WBA memang kerap jadi lawan yang alot bagi Liverpool. Pertemuan kedua tim di semua ajang pada tiga laga teraktual berakhir sama kuat. Walau dari statistic Liverpool selalu bisa menciptakan setidaknya dua gol tiap kali menjamu WBA di kandang sendiri.
Lima Pertemuan Terakhir Liverpool – West Bromwich Albion
Liga Primer Inggris 2015/16: WBA 1-1 Liverpool
Liga Primer Inggris 2015/16: Liverpool 2-2 WBA
Liga Primer Inggris 2014/15: WBA 0-0 Liverpool
Liga Primer Inggris 2014/15: Liverpool 2-1 WBA
Liga Primer Inggris 2013/14: WBA 1-1 Liverpool
Pasar Taruhan dan Prediksi Skor
- Pasar Taruhan Asia Liverpool – West Bromwich Albion (0: 1 ¾)
- Over Under (3)
- Pasar Taruhan Eropa 1×2 Liverpool menang (1.25), imbang (6.00), WBA menang (10.00)
- Prediksi Skor Liverpool 2-1 West Bromwich Albion
Prakiraan Susunan Pemain
Liverpool: Karius; Clyne, Lovren, Matip, Moreno; Lallana, Henderson, Can; Mane, Firmino, Coutinho.
WBA: Foster; Dawson, McAuley, Olsson, Nyom; Fletcher, Yacob; Phillips, Chadli, McClean; Rondon.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.