DewaSport.asia – Piala Thomas dan Uber 2020 akan dimulai pada hari ini, Sabtu (9/10/2021). Tim Bulu Tangkis Indonesia akan melawan Jerman di Grup A Piala Uber 2020. Semoga Tim Uber Indonesia bisa membawa kemenangan untuk tahun ini.
Apriyani : Jangan Remehkan Lawan
Pebulu tangkis ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu, tidak mau lengah menjelang laga perdana melawan Jerman. Menurutnya, Indonesia harus mewaspadai Jerman lantaran mereka mungkin memberi kejutan.
Menurut peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, kekuatan putri Jerman tidak boleh diremehkan. Sebab, mereka pun memiliki pemain yang bisa menyulitkan, baik di nomor tunggal maupun ganda.
“Lengah sedikit itu sangat berbahaya. Kita tidak boleh lengah melawan Jerman,” ujar Apriyani, dalam rilis PBSI yang diterima oleh MPI (MNC Portal Indonesia), Sabtu (9/10/2021).
Chemistry Harus Tetap Solid
Untuk itu, sebagai bekal menghadapi Jerman, Apriyani menyebut kebersamaan dan kekompakkan Indonesia mesti terus jaga. Menurutnya, komunikasi antar sesama anggota tim juga harus terjalin dengan baik.
“Kemarin kita bersama-sama sudah bertemu psikolog. Kami juga bisa ngobrol bareng, saling mendukung. Kami harus selalu respek dan siap mendukung satu sama lain,” ucap Apriyani.
Sementara itu, dia pun siap mengeluarkan kemampuan terbaiknya jika ditunjuk untuk bertanding melawan Jerman. Dia dan juga rekan-rekannya siap mengemban tugas apabila diminta turun bermain.
“Saya sendiri sih siap bila dipercaya turun bertanding. Saya ke sini tentu ingin main dan memberikan penampilan yang maksimal,” pungkas Apriyani.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.