DewaSport.asia – Chelsea mendapat kabar baik terkait kondisi dua pemain andalannya jelang final Liga Champions. N’Golo Kante dan Edouard Mendy sudah berlatih normal lagi.
Sebelumnya Kante dan Mendy mendapat cedera pekan lalu di saat berbeda. Kante mengalami cedera paha saat Chelsea mengalahkan Leicester City di Stamford Bridge 18 Mei lalu.
Setelah itu, Kante melewatkan pertandingan terakhir Chelsea di Liga Inggris. Tanpa Kante, Chelsea kalah 1-2 dari Aston Villa meski akhirnya bisa finis empat besar.
Sementara itu, Mendy menyusul di pekan terakhir Liga Inggris lalu. Saat ditekuk Villa, Mendy cuma bermain kurang dari sebabak sebelum digantikan Kepa Arrizabalaga.
Mendy mendapat benturan di tulang rusuknya karena menabrak tiang. Kondisi dua pemain andalan itu membuat Chelsea was-was mengingat akhir pekan ini ada final Liga Champions menunggu di Estadio Do Dragao, Minggu (30/5/2021) dini hari WIB besok, menghadapi Manchester City.
Untungnya dalam perkembangan terbaru, Mendy dan Kante sudah membaik. Dikutip Sky Sports. kedua pemain tersebut telah berlatih normal lagi di Cobham, Rabu (26/5) sore waktu setempat.
Kembalinya Kante dan Mendy tentu membuat senang manajer Thomas Tuchel. Sebab Kante adalah andalan di lini tengah, sementara Mendy jadi andalan di bawah mistar sejak didatangkan dari Rennes pada awal musim ini.
Kante sudah bermain dalam 47 pertandingan dan tiga assist di semua kompetisi musim ini. Peran Mendy juga tidak kalah krusial lewat catatan 44 penampilan, 24 laga di antaranya berujung clean sheet.
Chelsea punya modal bagus untuk menghadapi Manchester City di final Liga Champions akhir pekan ini. Sebab selama ditangani Tuchel, Chelsea sudah dua kali mengalahkan City dengan skor 1- 0 di semifinal Piala FA dan 2-1 di Liga Inggris.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.