DewaSport.asia – Karim Benzema sudah tidak dipanggil Timnas Prancis dalam beberapa tahun terakhir. Tak sedikit yang berharap pemain 32 tahun itu bisa bermain lagi di Les Blues.
Benzema tak lagi berseragam Prancis sejak Oktober 2015. Penyerang Real Madrid itu tersandung kasus pemerasan terkait skandal rekaman seks kompatriotnya, Mathieu Valbuena.
Alhasil, saat ini sudah lima tahun Benzema tidak membela Timnas Prancis. Posisinya di lini serang skuad asuhan Didier Deschamps itu digantikan bomber lainnya, Olivier Giroud.
Meski begitu, suara-suara yang menginginkan Karim Benzema bisa tampil lagi berseragam Prancis juga tidak sedikit. Hal ini berkaitan dengan performa oke yang ditunjukkan eks pemain Olympique Lyon tersebut bersama Madrid.
Benzema konsisten mencetak 21 gol di Liga Spanyol di musim 2018/2019 dan 2019/2020. Pada musim baru ini saja, dia sudah menorehkan empat gol dari delapan pertandingan LaLiga.
Salah satu yang mengharapkan Benzema dapat bermain kembali di Timnas Prancis ialah mantan rekan setimnya di Les Blues, Adil Rami. Bek 34 tahun itu menilai Benzema masih layak tampil di beberapa kompetisi bergengsi bersama Prancis.
“Absennya Benzema di tim sangat membuat frustrasi. Saya mengatakan ini bukan untuk melawan Giroud, yang mana dia juga pencetak gol yang hebat,” kata Rami kepada Le Parisien.
“Namun jika ada rekonsiliasi dengan Deschamps, maka akan luar biasa melihat Benzema berseragam biru lagi. Jika anda perlu minta maaf kepada publik atau pelatih, lakukanlah Karim,” dia menambahkan.
“Sangat penting baginya untuk bisa berpartisipasi lagi dalam beberapa ajang yang hebat,” demikian kata Adil Rami perihal keinginannya melihat Karim Benzema tampil lagi bersama Timnas Prancis.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.