DewaSport.asia – Thiago Silva dan Edinson Cavani mulai bersinar di klub barunya, sejak meninggalkan Paris Saint-Germain. Raksasa Ligue 1 itu menyesal telah melepasnya.
Thiago Silva dan Cavani sedianya pemain penting PSG musim lalu. Namun, keduanya dilepas karena kontraknya habis dan tidak diperpanjang.
Kedua pemain melanjutkan kariernya ke Liga Inggris. Thiago Silva memilih gabung ke Chelsea, sementara Cavani menjadi pemain Manchester United.
Bersama klub barunya, keduanya mulai bersinar. Thiago Silva menjadi pilar penting di lini belakang Chelsea, dan bisa membantu gawang Chelsea lima kali clean sheet dari 7 penampilan perdananya. Terakhir, bek asal Brasil itu juga bikin gol pertamanya saat Chelsea menggilas Sheffield United 4-1 akhir pekan lalu.
Sementara Cavani juga mulai menunjukkan kualitasnya. Penyerang Uruguay itu juga baru mencatatkan gol pertamanya akhir pekan lalu, saat MU menekuk Everton 3-1.
Adapun PSG, yang ditinggal Thiago Silva dan Cavani, justru sedang kesulitan. Raksasa Prancis itu sudah dua kali kalah di Liga Champions, dan sedang diterpa badai cedera.
Tiga pemain depannya, yakni Mauro Icardi, Neymar, dan Kylian Mbappe sedang cedera. Alhasil, kepergian Cavani kian terasa di skuad Thomas Tuchel.
Situasi itu yang membuat Leonardo de Araujo, direktur olahraga PSG, mengklaim melepas Thiago Silva dan Cavani adalah sebuah kesalahan. Mereka mengakui tak bisa memenuhi permintaan sang pemain.
“Di satu momen, kami cuma bisa bilang ‘apa yang kami lakukan?’ Kami bicara dengan mereka. Itu momen di mana kami tak bisa memenuhi apa yang mereka inginkan,” kata Leonardo, seperti dilansir Daily Mail.
“Ini masalah finansial dan masalah usia. Saat itu adalah momen untuk mengandalkan Marquinhos dan Kimpembe. Keputusan yang sulit diambil, kami bisa saja membuat kesalahan,” kata Leonardo.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.