DewaSport.asia – Bayern Munchen tak boleh meremehkan Salzburg. Kedua tim akan bertarung pada matchday ketiga Grup A Liga Champions di Stadion Red Bull Arena, Rabu (4/11/2020) dini hari WIB.
Bayern menatap laga ini dengan torehan delapan kemenangan beruntun di semua kompetisi. Tapi mereka diminta untuk tidak besar kepala. Sebab Salzburg dianggap lawan yang luat sehingga tak layak dipandang sebelah mata.
“Mereka memiliki permainan bagus dan bisa memaksimalkan potensi pemain-pemain muda. Mereka sudah bekerja dengan baik. Mereka pasti mencari cara agar bisa langsung mencetak gol. Pertandingan ini akan menarik,” kata pelatih Bayern, Hans-Dieter Flick dikutip dari situs klub, Selasa (3/11/2020).
Sementara itu, Salzburg menjadikan laga ini sebagai ujian berat. Mereka bakal melakukan berbagai cara agar bisa menjungkalkan Bayern sang juara bertahan.
“Besok tentunya menjadi laga yang sulit. Tapi kami masih punya peluang, tak peduli siapapun yang dimainkan. Sayang, kami harus tampil tanpa dukungan suporter di stadion,” kata pelatih Salzburg, Jesse Marsch.
Saat ini Bayern menduduki puncak klasemen Grup A dengan nilai enam. Mereka unggul lima angka dari Salzburg yang terpuruk di posisi paling bawah.
PERKIRAAN PEMAIN
RB SALZBURG (4-2-3-1): Stankovic; Ramalho, Onguene, Ulmer, Vallci; Kristensen, Ashimeru; Szoboszlai, Berisha, Daka; Koita.
Pelatih: Jesse Marsch
BAYERN MUNCHEN (4-2-3-1): Neuer; Pavard, Boateng, Alaba, Davies; Kimmich, Goretzka; Coman, Muller, Sane; Lewandowski.
Pelatih: Hans-Dieter Flick
REKOR PERTEMUAN
18/01/2014, Uji Coba, Salzburg 3-0 Bayern Munchen
11/07/2009, Uji Coba, Salzburg 0-0 Bayern
Prediksi: 45-55
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.