DewaSport.asia – Bek Liverpool Virgil van Dijk menyambut baik kabar yang merapatnya Donny van de Beek ke Manchester United (MU). Dia langsung mendoakan yang terbaik untuk rekannya di Timnas Belanda itu.
Van de Beek dilaporkan telah menyelesaikan pemeriksaan medisnya di Belanda sebelum pindah ke Old Trafford. Dia dibeli MU dengan harga 45 juta euro (Rp783 miliar) dari raksasa Belanda, Ajax Amsterdam.
Meskipun Van de Beek pindah ke MU, salah satu rival terberat Liverpool, Van Dijk tetap senang. Pasalnya, hal itu juga diperkirakan ikut memengaruhi performa Timnas Belanda pada masa mendatang.
“Saya berharap yang baik untuk Donny. Kepindahannya ini bagus untuk dirinya dan juga Timnas Belanda. Mereka adalah klub hebat, dan merupakan langkah positif untuk Donny,” kata Van Dijk dikutip Daily Mail, Selasa (1/9/2020).
Van de Beek menjadi bidikan utama The Red Devils pada musim panas ini, karena Pelatih MU Ole Gunnar Solskjaer berencana meningkatkan opsi lini tengahnya menjelang musim 2020/2021.
Gelandang berusia 23 tahun itu menjadi rekrutan pertama Solskjaer pada musim panas ini. Dia kabarnya akan mendapatkan kontrak dengan durasi lima tahun.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.