DewaSport.asia – Arjen Robben telah mengumumkan pensiun pada akhir musim lalu. Namun, dia kemudian kembali berlatih di area latihan Bayern Munchen, Sabener Strasse, pekan ini.
Robben memang tidak bergabung latihan bersama skuat utama Die Roten. Dia tampak hanya berlatih ringan dengan beberapa staf Pelatih Hansi Flick di lapangan terpisah.
Kejadian ini pun menimbulkan kecurigaan jika Bayern akan kembali menggunakan jasa Robben di beberapa pertandingan terakhir Bundesliga. Namun, Flick menegaskan Robben hanya berlatih untuk menjaga kondisi fisik.
“Saya tidak bertemu Robben di sesi latihan. Tetapi, saya dengan dia tetap profesional. Dia sangat fokus dan ingin menjaga kondisi fisik, setelah kariernya berakhir,” kata Flick di laman resmi klub.
Cukup masuk akal jika Robben dirumorkan kembali. Pasalnya, jadwal pertandingan yang padat membuat klub membutuhkan sejumlah pemain pelapis di sisa musim.
Selain itu, beredar rumor jika Robben juga bersiap untuk menjadi asisten pelatih fisik di Bayern. Apalagi mantan pemain Timnas Belanda itu sudah cukup lama di Bayern.
Robben meninggalkan Bayern, ketika kontraknya habis di akhir musim lalu. Mantan pemain Chelsea dan Real Madrid itu tak memperpanjang kontrak baru yang disodorkan manajemen klub.
Tadinya, pria kelahiran Bedum itu sempat dikabarkan bakal melanjutkan karier. Bahkan sejumlah klub, termasuk dari Belanda, mengungkapkan minatnya menampung sang pemain. Namun, tampaknya dia memilih untuk tetap di Jerman.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.