DewaSport.asia – Bek Manchester United, Luke Shaw menceritakan sesi latihan yang ia alami dalam satu pekan terakhir. Ia menyebut level latihan timnya begitu intens dari awal hingga akhir.
Sejak awal pekan kemarin, Manchester United kembali menggelar latihan. Pemerintah Inggris dan Operator Liga sudah mengijinkan agar klub-klub di Inggris kembali berlatih.
Mulai kemarin, level latihan klub-klub di Inggris mulai ditingkatkan. Kini mereka sudah boleh berlatih dalam kelompok besar, di mana kontak fisik juga sudah diperbolehkan kembali.
Shaw menyebut bahwa sesi latihan MU sepekan terakhir berlangsung sengit sejak awal. “Semua orang terlihat memiliki level kebugaran yang sangat tinggi,” buka SHaw dalam situs resmi Manchester United.
Jaga Kondisi
Shaw menyebut bahwa seluruh pemain MU terlihat benar-benar menjaga kondisi badan mereka selama lockdown berlangsung.
Ia menyebut seluruh rekan timnya sangat bugar sehingga sesi latihan mereka bisa berlangsung dengan level intensitas yang sangat tinggi.
“Kebugaran para pemain kami menunjukkan mereka sangat berdedikasi dan juga profesional selama masa lockdown. Selama latihan saya satu grup dengan Jamo [Daniel James] dan ia terlihat sangat prima. Saya banyak berlari bersamanya di sesi altihan kami.”
Hasrat Besar
Shaw juga menyebut suasana latihan MU terasa menyenangkan dan juga kompetitif. Ia menilai para penggawa Setan Merah benar-benar berhasrat untuk kembali bermain sehingga mereka benar-benar fokus di sesi latihan.
“Pada hari Selasa kemarin, saya satu grup dengan Paul [Pogba], Bruno [Fernandes], Angel [Gomes] dan Nemanja [Matic]. Keempatnya juga terlihat sangat kuat dan juga kondisi mereka sangat bagus.”
“Ada kompetisi yang sengit di sesi latihan itu. Kami saling berteriak satu sama lain dan itu menunjukkan bahwa tim ini masih memiliki hasrat untuk menang yang besar bahkan di sesi latihan. Kami benar-benar merindukan hal ini.” ujarnya.
Segera Digulirkan
Premier League sudah mengumumkan bahwa lanjutan musim 2019/2020 akan segera digulirkan kembali.
Jika tidak ada halangan berarti, kompetisi ini akan dimainkan kembali mulai tanggal 17 Juni 2020 mendatang.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.