DewaSport.asia – Pembalap Pramac Racing Jack Miller semakin dekat dengan tim pabrikan Ducati untuk MotoGP musim 2021. Kabar tersebut diungkap langsung Manajer tim Pramac Racing Francesco Guidotti.
Spekulasinya, pembalap berusia 25 tahun itu akan diproyeksikan untuk menggantikan rider Italia Danilo Petrucci musim depan.
“Situasi paling logis dan normal adalah Jack akan ke tim pabrikan (Ducati). Dia mulai dengan kami dengan tujuan membalap untuk tim pabrikan,” kata Guidotti dalam wawancara khusus dengan laman resmi MotoGP, Kamis (21/5/2020).
“Dan setelah tahun pertama yang sulit, saya kira tahun lalu dia menunjukkan potensi yang sangat bagus, dia membuat langkah besar. Kami menunggu tahun ini untuk melihat perbaikan lagi. Tapi, saat ini, tak ada kesempatan baginya untuk memperlihatkan itu,” ucapnya lagi.
Menurut Guidotti, Ducati ingin membuat rencana jangka panjang dengan merekrut pembalap muda asal Australia itu. Pabrikan asal Bologna, Italia, itu pun sudah membuka negosiasi dengan Pramac Racing untuk bisa memboyong Miller.
“Sejauh yang saya ketahui, (negosiasi) itu belum selesai. Tapi tentunya, kedua belah pihak ada niat untuk melakukan kesepakatan itu. Saya rasa sudah dekat,” tuturnya.
Pada jeda musim panas tahun lalu, Ducati kabarnya sempat menghubungi Jorge Lorenzo dan memintanya kembali dengan kemungkinan Miller pindah ke KTM.
Namun, Miller tahun lalu menolak pinangan KTM yang mengiming-imingi gaji besar dan bertahan di Pramac Racing musim ini.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.