DewaSport.asia – Napoli nampaknya mulai berpikir untuk mendur dalam perburuan bek Barcelona, Samuel Umtiti. Penyebabnya, harga yang dipasang Barca terlampau tinggi.
Media Spanyol Diario Sports menyebut Napoli mempersiapkan dana sebesar 50 juta Euro (Rp833 miliar) untuk memboyong Umtiti ke San Paolo. Angka itu diyakini sudah sesuai dengan harga pasaran.
Namun, rupanya Barcelona baru mau melepas bek asal Prancis itu sesuai dengan klausul penjualannya senilai 500 juta Euro (Rp8,33 triliun). Angka itu 10 kali lipat lebih besar dari harga perkiraan I Partenopei.
Barca disebut tak mau rugi melepas Umtiti dengan harga pasaran, apalagi si pemain masih memiliki kontrak sampai 2023 mendatang. Apalagi Los Blaugrana tengah membutuhkan dana besar guna menutup defisit neraca keuangan sebagai dampak penghentian sementara kompetisi La Liga akibat pandemi virus corona.
Namun, kabar lainnya menyebut Barca kemungkinan besar akan melepas sejumlah pemainnya, termasuk Umtiti sebagai bagian dari rencana mereka merekrut Lautaro Martinez pada jendela transfer musim panas mendatang.
Umtiti sejauh ini masih harus bersaing dengan rekan senegaranya, Clement Lenglet, memperebutkan tempat di skuad utama Barcelona asuhan Quique Setien. Sebelum musim 2019-2020 terhenti, bek 26 tahun baru mencatatkan 16 penampilan di semua ajang.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.