DewaSport.asia – Kenneth Omeruo memutuskan untuk meninggalkan Chelsea pada musim panas ini. Sang pemain akhirnya dipermanenkan oleh klub Spanyol Leganes.
Pemain berusia 25 tahun itu menghabiskan musim lalu dengan status pinjaman di Leganes. Omeruo mencatatkan 31 penampilan di semua ajang kompetisi.
Penampilan mengesankan yang ditunjukkan Omeruo pada musim 2018/19 membuat Leganes memutuskan mempermanenkan sang pemain. Omeruo akhirnya menandatangani kontrak lima tahun di Butarque stadium.
“Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Kenneth atas kontribusinya dan mengharapkan yang terbaik untuknya di masa depan,” demikian pernyataan resmi Chelsea.
Pemain internasional Nigeria itu juga sudah bermain lebih dari 50 kali untuk negaranya. Itu termasuk di Piala Dunia 2014 dan 2018.
Tak Pernah Perkuat Chelsea
Omeruo bergabung dengan Chelsea dari Standard Liege pada tahun 2012. Namun, sang pemain tidak pernah membuat penampilan kompetitif untuk klub Premier League tersebut.
Ia pernah menghabiskan waktunya dengan status pemain pinjaman di Belanda, Turki, Spanyol, dan dengan klub Championship, Middlesbrough.
Kenakan Nomor 4
Omeruo akan mengenakan nomor punggung empat bersama Leganes. Ia bisa melakukan debut dalam pertandingan pembuka La Liga musim ini melawan Osasuna pada akhir pekan ini
[insert_php] if (wp_is_mobile()) { echo ‘
‘; } [/insert_php]
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.