DewaSport.asia – Bek tengah tim nasional Inggris, Harry Maguire, akhirnya jadi bergabung secara resmi ke Manchester United, setelah Leicester City menerima harga transfer yang ditawarkan United sebesar 80 juta pound sterling atau sekitar Rp 1,37 triliun.
Harga tersebut akan menjadi rekor transfer dunia untuk seorang pemain belakang. Pemain berusia 26 tahun ini akan merampungkan urusa pemeriksaan medisnya dalam rangka kepindahannya ke United pad akhir pekan ini, Sabtu 3 Agustus 2019.
Harry Maguire akan menjadi pemain ketiga yang dibeli Manchester United untuk menyongsong musim baru kompetisi Liga Primer Inggris 2019-2020 yang akan dibuka dengan pertandingan Community Shield, besok, Minggu 4 Agustus 2019, antara Liverpool dan Manchester City.
Sebelum Harry Maguire, Manchester United merekrut Aaron Wan-Bissaka dan Daniel James dari Crystal Palace dan Swansea City. “Klub sepakat dengan harganya dan masih ada beberapa hal yang mesti diselesaikan dalam urusan itu,” kata Manajer Leicester City, Brendan Rodgers.
[insert_php] if (wp_is_mobile()) { echo ‘
‘; } [/insert_php]
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.