DewaSport.asia – Manchester United sadar tidak bisa terus-menerus mempertahankan Paul Pogba. Karena itu, manajemen Man United siap melepas Pogba asalkan ada klub yang berani membayar 180 juta euro atau sekira Rp2,85 triliun!
Jika nantinya Pogba hengkang, manajemen Man United tidak perlu kebingungan mencari pengganti gelandang asal Prancis tersebut. Seperti diberitakan Calciomercato, Jumat (12/7/2019), manajemen Man United membidik gelandang Lazio, Sergej Milinkovic-Savic.
Bahkan pada Kamis 11 Juli 2019, Man United resmi melayangkan perdana untuk mendatangkan gelandang berpaspor Serbia tersebut. Uang sebesar 80 juta euro (Rp1,26 triliun) ditawarkan Man United kepada manajemen Lazio.
Namun, tawaran tersebut ditolak kubu Gli Aquilotti –julukan Lazio. Presiden Lazio Claudio Lotito menegaskan takkan menjual Milinkovic-Savic di bawah 100 juta euro atau setara Rp1,58 triliun.
Jika Pogba laku terjual, kesempatan Man United mendatangkan Milinkovic-Savic terbuka lebar. Sebab, uang transfer penjualan Pogba sudah dapat menutupi biaya kedatangan Milinkovic-Savic yang kini berusia 24 tahun tersebut.
Andai berhasil didatangkan, Milinkovic-Savic tak perlu cemas kesulitan beradaptasi. Sebab, Man United memiliki Nemanja Matic yang berstatus senior Milinkovic-Savic di Tim Nasional (Timnas) Serbia. Kebetulan keduanya mentas di posisi yang sama, yakni gelandang.
[insert_php] if (wp_is_mobile()) { echo ‘
‘; } [/insert_php]
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.